(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PERBANDINGAN METODE JACCARD SIMILARITY DENGAN COSINE SIMILARITY PADA TF-IDF UNTUK MODEL REKOMENDASI BERITA (Studi Kasus : Berita Radar Lampung Online)


Kemajuan teknologi menyebabkan perkembangan pada berbaga bidang, salah satunya adalah perusahaan media. Dalam rangka mempertahankan pembaca, perusahaan media berupaya untuk menyediakan berita yang relevan dan sesuai dengan pembaca, salah satunya melalui sistem rekomendasi. sistem rekomendasi dapat ditempuh melalui berbagai metode pendekatan, Cosine dan Jaccard merupakan beberapa diantaranya. Kendati demikian kedua metode ini memiliki kontradiksi satu sama lain dimana salah satunya merupakan metode terbaik untuk membangun model rekomendasi berita. Penelitian ini akan berfokus membandingakan kedua metode tersebut dan mengetahui tingkat akurasi kedua metode bersadarkan evaluasi MAE dan RMSE. Hasil yang diperoleh adalah metode Cosine lebih baik dari metode Jaccard dengan nilai MAE sebesar 0.26 dan nilai RMSE sebesar 0.46, sedangkan Jaccard memperoleh nilai MAE sebesar 0.61 dan nilai RMSE sebesar 1.05. Hasil ini disebabkan oleh metode pembobotan yang berlaku pada kedua metode sehingga mempengaruhi tingkat akurasi.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2305080007

Keyword