(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Analisis Risiko Kecelakaan Kerja pada Pekerjaan Fabrikasi Struktur Pembangunan Pabrik Penggilingan Padi dan Penyosohan Beras dengan Metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dan Teori Domino Di PT XYZ


Risiko merupakan sesuatu yang sangat melekat dalam setiap kegiatan. Potensi risiko pasti juga terjadi pada pekerjaan fabrikasi struktur pabrik penggilingan padi dan penyosohan beras. Proyek tersebut merupakan bangunan tingkat tinggi yang sangat berisiko dalam hal kecelakaan kerja. Penulisan penelitian tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui risiko dominan dan mengetahui faktor penyebab dari risiko dominan. Penelitian ini menggunakan 2 metode, yaitu Metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) untuk mengetahui risiko–risiko apa saja yang paling dominan dan Teori Domino untuk mengetahui dan menganalisis faktor penyebab risiko-risiko tersebut. Setelah didapatkan 3 hasil RPN tertinggi failure mode pekerjaan fabrikasi struktur pembangunan pabrik penggilingan padi dan penyosohan beras kemudian dianalisis di Teori Domino. Setelah diidentifikasi dan dianalisis risiko-risiko tersebut maka dilakukan pengendalian risiko. Tiga (3) hasil RPN tertinggi failure mode fabrikasi struktur adalah: pekerjaan pengangkatan material dengan risiko pekerja terbentur material, pekerjaan pemotongan base plat/H beam dengan risiko terjadi kebocoran selang/regulator yang dapat membahayakan para pekerja di area kerja, pekerjaan penggerindaan dengan risiko pekerja tersayat atau terpotong. Tiga (3) hasil maksimum RPN kemudian dianalisis di Teori Domino. Kata Kunci: Analisis Risiko, Domino, FMEA, RPN

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2301190022

Keyword