(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Geologi Daerah Sumberharjo dan Sekitarnya, Kabupaten Lampung Tengah, Lampung


Lokasi penelitian berada di daerah Sumberharjo, Kecamatan Selagai Lingga, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung. Daerah penelitian memiliki kondisi geologi secara umum seperti adanya intrusi granit yang berupa batuan zaman Pra-Tersier, lalu adanya formasi yang bisa menjadi reservoir minyak dan gas, yaitu Formasi Talangakar. Kajian lapangan atau pemetaan geologi bertujuan untuk mendapatkan informasi geologi dan menjadi sebuah dasar dalam interpretasi tatanan geologi. Data lapangan meliputi pengamatan aspek-aspek geologi seperti geomorfologi, stratigrafi, dan struktur geologi. Analisis yang digunakan pada penelitian ini, yaitu analisis geomorfologi, petrografi, mikropaleontologi, stratigrafi, dan struktur geologi Berdasarkan hasil pemetaan geologi yang dilakukan di lapangan area penelitian, terdapat lima satuan geomorfologi yang terbagi menjadi lima, yaitu Satuan Perbukitan Rendah Struktural Agak Curam – Curam, Satuan Perbukitan Rendah Denudasional Agak Curam – Curam, Satuan Bukit Rendah Sisa Agak Curam, Satuan Dataran Denudasional, dan Satuan Dataran Aluvial. Daerah penelitian memiliki tatanan stratigrafi yang dibagi menjadi empat satuan batuan, yaitu Satuan Granit, Satuan Batupasir, Satuan Tuf, dan Aluvium. Struktur geologi daerah penelitian terdapat dua sesar mendatar pada area penelitian. Rekonstruksi sejarah geologi dimulai pada zaman Kapur Akhir, yaitu adanya intrusi granit yang menjadi batuan dasar area penelitian pada zaman Kapur Akhir. Selanjutnya yaitu terbentuknya Satuan Batupasir pada Oligosen Akhir – Miosen Awal. Sesar mendatar daerah penelitian terbentuk setelah Satuan Batupasir terendapkan, yaitu pada fase kompresional dengan umur Pliosen – Holosen. Kemudian yang terakhir yaitu terendapkannya Satuan Tuf pada Pleistosen – Holosen. Kata kunci: Sumberharjo, stratigrafi, batupasir, pemetaan geologi

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2301170084

Keyword