(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Analisis Aktivitas Gunung Redoubt Menggunakan Metode Permutation Entropy


Gunung Redoubt merupakan gunung api aktif statovolkano yang berada di Alaska, Amerika Serikat. Aktivitas gunung api dapat membahayakan bagi manusia sehingga perlu dilakukan pemantauan dan pengamatan aktivitas gunung api menggunakan suatu metode seismik. Permutation entropy merupakan metode yang digunakan untuk menghitung kompleksitas suatu sistem dengan melalui pendekatan statistik. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pola permutation entropy dan gempa vulkanik pada saat sebelum, sedang dan setelah terjadinya erupsi. Pola penurunan nilai permutation entropy digunakan sebagai tanda-tanda gunung api akan mengalami erupsi yang disebut sebagai prekusor atau forbidden patterns. Data yang digunakan merupakan data seismik dari stasiun REF dan RSO dengan komponen vertikal. Hasil permutation entropy yang diperoleh menunjukan nilai permutation entropy mengalami penurunan sebelum terjadinya erupsi, penurunan ini disebabkan adanya tremor vulkanik, gempa swarm dan erupsi sehingga metode permutation entropy dimungkinkan menjadi prekusor erupsi gunung api. Sehingga distasiun REF nilai permutation entropynya berkisar 0,98 sampai 0,7 sedangkan untuk stasiun RSO nilai permutation entropynya berkisar 0,9 sampai 0,58. Dari banyaknya fenomena seismik akan menjadi prekusor terjadinya erupsi di bulan-bulan selanjutnya.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2301170025

Keyword