(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Visualisasi 3 Dimensi Gua Pandan Menggunakan Total Station mode Reflector-Less Dengan Metode Polar


Gua Pandan merupakan gua alami yang terbentuk di desa Girimulyo, Lampung Timur. Pentingnya penelitian pada Gua Pandan perlu dilakukan dikarenakan gua tersebut belum pernah ada yang meneliti dan mengkaji terkait bentuk dan dimensi dari Gua Pandan. Untuk itu, diperlukan pemodelan 3 (tiga) dimensi sebagai langkah awal dalam penelitian pada Gua Pandan. Tujuan dari pemodelan 3D yang dihasilkan untuk mendapatkan kesesuaian bentuk asli Gua Pandan dan memiliki besaran nilai RMSE. Penelitian pada Gua Pandan ini diharapkan agar kedepannya dapat dieksplorasi lebih dalam dan dapat menjadi acuan dalam merekonstuksi gua tersebut apabila terjadi kerusakan. Pemodelan 3D pada Gua Pandan dilakukan secara terestris, metode polar menggunakan mode reflector-less pada alat Total Station. Kerangka pada pengukuran menggunakan poligon terbuka terikat sepihak. Pengambilan bidikan yang berjumlah 21024 titik diambil pada 6 titik poligon tersebut. Pemodelan 3D yang digunakan ialah model TIN (Triangulated Irregular Network), dan menghasilkan nilai RMSE dari model dengan nilai terbesar yaitu 0,988 m dan yang terendah pada 0,022 m. Hasil tersebut didapatkan dari validasi ukuran ketinggian atau elevasi antara model 3D dengan bentuk asli gua. Terdapat beberapa yang memengaruhi nilai RMSE yang dihasilkan seperti, alat yang digunakan, pencahayaan dalam pengambilan data, model visualisasi yang dihasilkan, hingga mode reflector-less yang digunakan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2301080005

Keyword