(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Studi Transformasi Transportasi Kota Padang Pasca Bencana


Kota Padang memiliki kedudukan sebagai PKN (Pusat Kegiatan Nasional) dan juga sebagai Kota Inti Metropolitan Kota Padang yang berfungsi sebagai simpul utama kegiatan ekspor-impor dan simpul utama transportasi skala nasional atau yang melayani beberapa provinsi yang menyebabkan Kota selalu mengalami pertubumbuhan dan perkembangan. Perkembangn Kota Padang tak lepas dari bencana gempa bumi yang melanda Kota Padang tahun 2009 silam. Bencana gempa bumi tersebut menyebabkan terjadinya transformasi secara fisik yang dapat dilihat dari munculnya pusat pertumbuhan baru di Timur Kota Padang. Transformasi yang terjadi di Kota Padang tidak hanya dipengaruhi oleh faktor manusia tetapi juga faktor alam. Pergeseran kawasan permukiman kearah Timur Kota Padang menyebabkan terjadinya perubahan lahan. Perubahan pemanfaatan lahan juga diiringi dengan pengembangan jaringan transportasi untuk mendukung mobilitas penduduk yang berada di kawasan Timur Kota Padang. Disisi lain, perubahan yang terjadi di Kota Padang menandakan bahwa Kota Padang memiliki sifat kedinamisan suatu kota. Transformasi yang dialami Kota Padang pasca bencana memiliki keunikan tersendiri sehingga perlu dilakukan kajian. Kajian tersebut tidak hanya terkait dengan perubahan Kota Padang secara fisik yang dilihat dari tutupan lahan saja tetapi juga bagaimana perubahan tersebut memiliki keterkaitan dengan sistem transportasi Kota Padang pasca bencana terutama untuk sistem transprtasi darat.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2210080001

Keyword