(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Analisis Perbandingan Logika Fuzzy Metode Tsukamoto, Mamdani dan Sugeno Dalam Menentukan Persentase Pertumbuhan Ekonomi Indonesia


Pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu indikator terpenting untuk menilai kemajuan suatu perekonomian. Pertumbuhan ekonomi dipengaruhi oleh beberapa faktor berupa persentase penduduk miskin, Indeks Pembangunan Manusia (IPM), dan persentase pengangguran. Logika fuzzy memiliki 3 metode, yaitu metode Tsukamoto, Mamdani dan Sugeno. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan persentase pertumbuhan ekonomi dengan menggunakan ketiga metode tersebut dan menentukan metode mana yang memiliki hasil lebih akurat. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah persentase pertumbuhan ekonomi, persentase penduduk miskin, Indeks Pembangunan Manusia dan persentase pengangguran tahun 2003 hingga 2021 kecuali tahun 2020. Logika fuzzy memiliki 5 tahapan penyelesaian, dimulai dengan pembentukan himpunan fuzzy, fuzzifikasi, basis pengetahuan fuzzy, inferensi dan defuzzifikasi. Selanjutnya, dilakukan perhitungan menggunakan MAPE untuk membandingkan hasil dari metode Tsukamoto, Mamdani, dan Sugeno dengan data sebenarnya. Kata Kunci: pertumbuhan ekonomi, fuzzy , Tsukamoto, Mamdani, Sugeno

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2208300072

Keyword