(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Telaah Pustaka Senyawa Fitokimia dan Aktivitas Farmakologi Tanaman Genus Cleistanthus


Cleistanthus merupakan salah satu genus dari famili Phyllanthaceae yang diketahui beberapa spesiesnya telah diteliti memiliki berbagai kandungan fitokimia dengan aktivitas farmakologi yang berbeda. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengkaji golongan senyawa fitokimia dan aktivitas farmakologi pada beberapa tanaman genus Cleistanthus. Penelitian ini dilakukan dengan metode literature review dengan menggunakan tiga database yaitu Pubmed, Google Scholar dan Sciencedirect. Sebanyak 30 artikel memenuhi kriteria untuk ditelaah. Tanaman genus Cleistanthus mengandung berbagai senyawa fitokimia yaitu golongan senyawa karbohidrat, lignan, fenol, flavonoid, terpenoid, steroid, alkaloid, tanin dan saponin. Adapun aktivitas farmakologi yang telah diuji pada tanaman genus Cleistanthus yaitu antiproliferatif/sitotoksik, antivirus, antifungi, antibakteri, antelmintik, antimalaria, antiinflamasi, diuretik, hipotensi, antitumor dan sifat toksiknya. Senyawa fitokimia yang terdapat dalam genus Cleistanthus berperan penting dalam menghasilkan berbagai aktivitas farmakologi.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2208240086

Keyword