(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Identifikasi Struktur Sesar Jalan Ryacudu Lampung Selatan Berdasarkan Data Gayaberat Dengan Menggunakan Filter Improved Normalized Horizontal


Jalan Ryacudu merupakan jalan akses utama menuju gerbang Tol Kotabaru dan Institut Teknologi Sumatera (ITERA). Jalan ini sering mengalami kerusakan walaupun sudah diperbaiki tiap tahunnya. Untuk melihat penyebab kerusakan tersebut, dilakukan pengukuran sepanjang Jalan Ryacudu untuk melihat dugaan struktur sesar. Struktur sesar merupakan daerah lemah dan biasanya pada daerah perkotaan. Daerah lemah ini sebagai dugaan kerusakan pada jalan tersebut. Tujuan dari penelitian ini ialah mengidentifikasi dugaan struktur sesar pada Jalan Ryacudu. Metode yang digunakan ialah metode gayaberat dengan filter Improved Normalized Horizontal (INH). Berdasarkan metode tersebut dapat dilihat struktur sesar dengan filter INH dan batas struktur antara ITERA dengan Jalan Ryacudu. Pola struktur tersebut juga menyerupai graben dan horst. Jalan Ryacudu sebagai graben dan daerah sekitarnya sebagai horst. Dengan densitas yang didapatkan pada pemodelan kedepan yaitu Formasi Lampung (QTl) sebesar 2,33 gr/cc dan Formasi Komplek Gunung Kasih (Pzg) sebesar 2,74 gr/cc. Kata kunci: sesar, gayaberat, densitas, INH, dugaan

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2208230034

Keyword