(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Identifikasi Hubungan Daerah Panas Bumi Cisarua, Lampung Terhadap Sesar Lampung-Panjang Dengan Menggunakan Metode Magnetik


Daerah panas bumi Cisarua, Lampung memiliki keunikan dibandingkan beberapa daerah panas bumi pada umumnya karena berada di wilayah persawahan dan jauh dari wilayah gunung api. Adanya mata air panas yang muncul di Cisarua, Lampung diduga akibat adanya aktivitas tektonik yang merupakan pengaruh dari kemenerusan Sesar Lampung-Panjang. Penelitian ini dilakukan untuk membuktikan adanya pengaruh dari aktivitas Sesar Lampung-Panjang terhadap daerah panas bumi Cisarua, Lampung dengan metode magnetik. Data magnetik diolah melalui proses reduksi ke kutub, tilt derivative, hingga memodelkan bawah permukaan secara pemodelan ke depan. Hasil interpretasi menunjukkan bahwa daerah penelitian dengan kedalaman 500 meter mencakup dua formasi yaitu Formasi Lampung (QTl) dan Kompleks Gunung Kasih Tak Terpisahkan (Pzg). Formasi Lampung terendapkan di atas batuan metamorf yang terkekarkan sehingga membentuk struktur sesar dengan dominan arah Utara - Selatan dan Barat Laut - Tenggara yang berupa horst dan graben sebagai jalur keluarnya fluida panas dari dalam bumi ke permukaan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2208230006

Keyword