(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Identifikasi Faktor yang Mempengaruhi Alih Fungsi Lahan Pertanian (Studi Kasus: Desa Jatimulyo, Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan)


Perubahan penggunaan lahan pertanian di Desa Jatimulyo terjadi atas persetujuan masyarakat atau petani sebagai pemilik lahan pertanian. Namun, perubahan guna lahan pertanian tersebut dapat mempengaruhi kesejahteraan dan keseimbangan lingkungan serta memberikan dampak tertentu bagi kehidupan masyarakat Desa Jatimulyo. Berdasarkan hal tersebut, maka perubahan terhadap penggunaan lahan pertanian yang dilakukan oleh masyarakat atau petani dapat terjadi karena dorongan faktor tertentu. Oleh karena itu, perlu diidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi masyarakat untuk melakukan alih fungsi lahan pertanian. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan deduktif dan metode penelitian kuantitatif menggunakan analisis faktor. Dalam proses penelitia digunakan 4 faktor yang terdiri dari 27 sub variabel. Setelah dilakukan analisis, maka hanya 12 sub variabel yang dapat dianalisis lebih lanjut hingga diperoleh 4 faktor yang paling mempengaruhi masyarakat atau petani Desa Jatimulyo untuk melakukan alih fungsi lahan pertanian yaitu faktor pendapatan hasil pertanian, faktor lahan pertanian, kebutuhan petani serta non pertanian. Kata Kunci: Perubahan Penggunaan Lahan, Pertanian, Faktor, Masyarakat, Petani, Desa Jatimulyo

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2208210019

Keyword