(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PERANCANGAN RUMAH SAKIT UMUM SWASTA KELAS C KOTA BANDAR LAMPUNG DENGAN PENDEKATAN OPTIMAL HEALING ENVIRONMENT (OHE)


Perancangan rumah sakit umum swasta kelas C yang terletak di kota Bandar Lampung direncanakan memiliki kapasitas dengan 100 tempat tidur yang terbagi atas kelas VIP, kelas I, kelas II, dan kelas III. Bangunan yang didesain dengan 5 lantai dan luas bangunan sebesar 15.036,02 m2 direncanakan berdiri di atas lahan yang terletak di jalan soekarno – hatta dengan lahan seluas 1,65 Ha. Penggunaan pendekatan desain optimal healing environment (OHE) terhadap bangunan ini disesuaikan dengan fungsi bangunan yaitu sebagai pelayanan kesehatan. Optimal healing environment diterjemahkan ke dalam desain bangunan berupa setting ruang yang lebih homey jauh dari kesan kaku, efisiensi sirkulasi, healing garden, ergonomic, dan masih banyak lainnya. Dengan adanya rumah sakit umum swasta kelas C ini diharapkan mampu menjadi pelayanan kesehatan bagi masyarakat kota Bandar Lampung dan mampu mempercepat tercapainya tujuan dari Sustainable Development Goals.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2207160001

Keyword