(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

VARIASI UKURAN PAYUDARA SEBAGAI DAYA TARIK FISIK PEREMPUAN DI MASYARAKAT LAMPUNG


Seleksi seksual merupakan teori yang diperkenalkan oleh Charles Darwin (1871) ketika makhluk hidup memiliki preferensi tertentu yang berkaitan dengan kesehatan dan kesuburan saat memilih pasangan untuk bereproduksi. Berbagai ciri-ciri fisik seperti ukuran bentuk tubuh, panjang kaki, warna kulit, panjang rambut, warna kulit, fitur wajah, dan payudara menjadi daya tarik fisik dari perempuan untuk mendapatkan pasangan. Payudara dapat menjadi daya tarik tertentu bagi laki-laki. Seleksi seksual ini membuat adanya variasi ukuran payudara dari kecil hingga besar pada setiap individu. Tujuan penelitian ini adalah mempelajari variasi ukuran payudara sebagai daya tarik perempuan pada masyarakat Indonesia, khususnya Lampung. Penelitian dilakukan selama 90 hari dengan menyebar kuesioner secara daring maupun luring. Hasil penelitian pada persepsi daya tarik, sehat, dan feminim menunjukkan adanya variasi pemilihan preferensi ukuran payudara. Variabel seperti jenis kelamin, status pernikahan, tempat tinggal, pendidikan, pekerjaan, serta pendapatan juga mempengaruhi preferensi pemilihan ukuran payudara.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2206160077

Keyword