(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Rancang Bangun Alat Uji Sensor Kelembaban Udara Berbasis Mikrokontroler


Rancang Bangun Alat Uji Sensor Kelembaban Udara Berbasis Mikrokontroler Dafa Roli Al Thoriq 118310051 Dr. Mareli Telaumbanua, S.T.P.,M.Sc, Raizummi Fil’aini S.T.P., M,Si, ABSTRAK Instrumen dapat didefinisikan sebagai suatu alat yang digunakan untuk mengukur suatu obyek atau mengumpulkan data dari suatu variabel. Alat ukur atau instrumen dikatakan baik jika memiliki ketelitian maupun ketepatan. Setiap instrumen pengukuran dikatakan memiliki ketepatan dan ketelitian jika berhasil dibuktikan dengan proses pengujian yang disebut dengan kalibrasi alat. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang alat uji sensor kelembaban udara berbasis mikrokontroler dan mengetahui kinerja alat uji sensor kelembaban udara berbasis mikrokontroler. Tahap pelaksanaan perancangan alat ini meliputi identifikasi masalah, studi literatur, perancangan sistem, perancangan fungsional dan struktural, perancangan desain dan pembuatan alat, pengujian alat dan analisa hasil pengujian. Hasil rancangan alat ini berupa box berbentuk kubus dengan dimensi panjang 1 meter, lebar 1 meter dan tinggi 1 meter dengan dilengkapi satu inlet udara panas dan satu inlet udara dingin. Uji fungsioanal untuk tiap komponen dengan persentase 100%. Hasil uji kalibrasi dan validasi dilakukan pada tiga sensor DHT dan didapatkan sensor terpilih DHT21 dengan kalibrator termometer bola basah dan bola kering dengan nilai R2 kalibrasi sebesar 0.9981 dan nilai R2 validasi 1. Hasil uji kinerja menunjukkan tingkat akurasi sebesar 83,33%, dengan tingkat stabilitas yang stabil karena hasil pembacaan sensor tidak jauh berbeda dengan kalibrator dengan hasil uji kecepatan pengendalian didapatkan hasil waktu rata-rata yang diperlukan untuk mengaktifkan aktuator sebesar 71,22 detik. Kata kunci: Kelembaban Udara, kalibrasi, DHT21, kalibrator, mikrokontroler

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2206150056

Keyword