(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Determinan Matriks Jarak sebagai Hasil Representasi Graf Pohon pada Struktur Hidrokarbon Jenuh (Alkana)


Hidrokarbon jenuh (alkana) merupakan senyawa yang terdiri dari atom karbon (C) dan atom hidrogen (H), berikatan tunggal, dan termasuk dalam jenis hidrokarbon dengan struktur yang paling sederhana. Rumus umum hidrokarbon jenuh yaitu C_n H_(2n+2). Hidrokarbon jenuh (alkana) dapat direpresentasikan dalam bentuk graf pohon, yaitu graf terhubung yang tidak memuat siklus. Pada penelitian ini, diperoleh nilai determinan matriks jarak sebagai hasil representasi graf pohon pada struktur hidrokarbon jenuh (alkana) yaitu: 〖det⁡(M〗_(C_n H_(2n+2) ))= (-1)^((3n+1) ) (3n+1)(2^3n) dan ordo matriks jarak pada struktur hidrokarbon jenuh (alkana) adalah (3n+2)×(3n+2) dengan n merupakan banyaknya atom karbon. Kata kunci : hidrokarbon jenuh (alkana), graf pohon, matriks jarak, determinan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2206030025

Keyword