(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Proyek Perancangan Bangunan Lifestyle Centre


Perancangan Lifestyle Centre diperlukan adanya sebuah pendekatan desain untuk mempermudah melakukan eksplorasi bentuk. Hal ini juga berguna untuk dapat mempersempit konteks permasalahan desain dan juga memberikan batasan desain. Pendekatan arsitektur bioklimatik dipillih karena berkaitan dengan konteks lahan di daerahnya,Bangunan yang dirancang sebagai bangunan Bioklimatik bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan termal dan bangunan memberikan keuntungan terhadap iklim di sekitar bangunan, tema arsitektur Bioklimatik diaplikasikan pada orientasi bangunan, vegetasi dan lansekap di sekitar bangunan, bentuk massa bangunan serta pilihan material. Perkembangan Arsitektur Bioklimatik berawal dari tahun 1990-an. Arsitektur bioklimatik merupakan arsitektur yang di pengaruhi oleh iklim yang berhubungan dengan alam dan lingkungan dengan prinsip utamanya bahwa seni membangun tidak hanya efisiensinya saja yang di pentingkan tapi juga ketenangan, keselarasan, kebijaksanaan dan kekuatan bangunan sesuai dengan bangunannya. Dalam merancang sebuah desain bangunan juga harus memikirkan penerapan desain bangunan yang beradaptasi dengan lingkungan atau iklim setempat

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2206030016

Keyword