(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

ANALISIS PERBEDAAN VOLUME BIOGAS SEBELUM DAN SESUDAH DIFILTER MENGGUNAKAN PENAMPUNGAN POLIMER HDPE


Meningkatnya kebutuhan permintaan energy disebabkan oleh peningkatan populasi pertumbuhan penduduk dan mengurangnya sumber cadangan bahan bakar minyak dunia serta permasalahan bahan bakar fosil yang memberikan tekanan untuk setiap negara segera memproduksi dan menggunakan energy alternatif sebagai penggantinya, salah satu sumber energi alternatif adalah biogas. Biogas berasal dari berbagai macam limbah organik seperti sampah biomassa, kotoran manusia, limbah sisa makanan, kotoran hewan yang dapat dimanfaatkan menjadi energi alternatif melalui proses anaerobik digestion proses ini merupakan peluang besar untuk menghasilkan energi alternatif sehingga akan mengurangi dampak penggunaan bahan bakar fosil. Bakteri yang digunakan pada pembuatan biogas ini yaitu EM4, peneliti menggunakan bakteri ini karena dapat menyeimbangkan mikroorganisme yang menguntungkan untuk ternak. EM4 (Effective microorganisme) yang dipakai untuk mempercepat degradasi merupakan inokulan dari jenis EM4. Inokulan mikroorganisme yang terdiri dari 90% Lactobacillus Sp ini memproduksi asam laktat yang dapat mempercepat perombakan bahan organik seperti lignin dan selulosa. Dari penelitian ini didapatkan hasil penampungan biogas menggunakan bahan polimer HDPE dengan ukuran 1x1 meter bisa menampung volume biogas secara maksimum sebesar 208,12 liter. Sistem non continue volume biogas yang dihasilkan belum stabil dengan jumlah volume biogas sebelum melalui filter selama 14 hari adalah 1075,12 liter dengan rata-rata volume 76,79 liter/hari sedangkan jumlah volume biogas yang telah melalui filter selama 14 hari 995,71 liter dengan rata-rata volume 71,12 liter/hari. Kata kunci: Biogas , Penampungan polimer HDPE, Volume

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2202020016

Keyword