(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Studi Penerapan ISO 14001 di PT PLN (Persero) UIK Sumatera Bagian Selatan UPK Tarahan


Sistem manajemen lingkungan dalam ISO 14001 membahas isu lingkungan yang mana dalam pelestarian lingkungan sering kali tidak sejalan dengan maraknya pembangunan dan berkembangnya industri yang dapat membahayakan lingkungan dan makhluk hidupnya. Seiring berjalannya tahun, ISO 14001 mengalami revisi hingga yang terbaru di tahun 2015. Penelitian ini menggunakan metode campuran yakni berupa analisis kualitatif dan kuantitatif yang dilaksanakan di PT PLN (persero) UIK Sumatera Bagian Selatan UPK dengan tujuan menganalisis sistem manajemen lingkungan yang diterapkan juga menganalisa dan merekomendasikan klausul yang perlu diperbaiki dalam upaya transisi ISO 14001: 2015. Berdasarkan penelitian, PT PLN UPK Tarahan masih menggunakan standar ISO 14001 tahun 2004 dengan persentase penerapan yang sudah baik yakni 95,12% yang dilihat berdasarkan hasil audit internal. Namun, perusahaan perlu melakukan transisi ke standar ISO terbaru yang dalam penelitian ini, dianalisis menggunakan GEMI ISO 14001: 2015 Self Assessment Checklist. Berdasarkan hasil analisis tersebut, PT PLN UPK Tarahan masuk dalam kategori tingkat pemenuhan lanjut dengan skor 167 dari total 200 skor. Kemudian dapat diketahui klausul yang perlu diperbaiki PT PLN UPK Tarahan secara garis besar yakni 8 perbaikan mengenai konteks organisasi, 2 poin mengenai perbaikan kondisi terkini, 4 poin mengenai implementasi, dan 1 poin mengenai pelatihan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2201310055

Keyword