(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Konsep Pembangunan Wilayah Pesisir dan Laut Provinsi Lampung dalam Perspektif Sustainable Development Golas Nomor 14 : Life Below Water


Pembangunan wilayah pesisir dan laut harusnya mampu berperan dan berdaya guna untuk kemajuan daerah khususnya untuk kesejahteraan masyarakat setempat mengingat sumberdaya pesisir dan laut merupakan komponen vital dalam pembangunan ekonomi daerah. Maka dari itu pentingnya mengetahui sebuah konsep dan strategi perencanaan pembangunan wilayah pesisir dan laut untuk mendorong pembangunan dapat dilakukan secara optimal dan berkelanjutan (sustainable development). Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep pembangunan wilayah pesisir dan laut Provinsi Lampung serta mengetahui kesesuainya dengan tujuan SDGs nomor 14. Penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif yaitu dengan mengkaji konsep pembangunan wilayah pesisir dan laut berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), Rencana Strategis Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Lampung Tahun 2019-2024 yang dianalisis dalam sudut pandang SDGs nomor 14 serta menganalisis peran teknik geomatika berdasarkan aspek legal, aspek teknis dan aspek kelembagaan. Melalui penelitian ini, diketahui konsep pembangunan Provinsi Lampung didasari dengan tiga aspek dasar yaitu Aspek Ekonomi, Aspek Sosial, dan Lingkungan dimana pada konsep pembangunan ini mengandung 4 target dari 10 target SDGs Nomor 14 tentang ekosistem laut diantaranya target 14.2; 14.4; 14.5; 14.b. Adapun Peran Teknik Geomatika dapat diterapkan untuk mewujudkan tujuan SDGs Nomor 14 yaitu target 14.1; 14.2; 14.4; 14.5; 14.7, dengan menerapkan ilmu dan teknologi Hidrografi, Penginderaan Jauh dan Sistem Informasi Geografis (SIG). Dengan penelitian ini diharapkan dapat mengembangkan pembangunan menuju kondisi yang baik dan berkelanjutan dengan mempertimbangkan ruang lingkup teknik geomatika dan terpenuhinya kebutuhan pada masa yang akan datang. Kata Kunci: Konsep Pembangunan, Pembangunan wilayah pesisir dan Laut, SDGs

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2108190005

Keyword