(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Proyek Perancangan Aquatic Center


Pemerintah Provinsi Lampung berencana membangun pusat kegiatan olahraga air atau Aquatic Center dalam rangka Pekan Olahraga Nasional (PON) 2028. Aquatic Center merupakan fasilitas olahraga air dan rekreasi masyarakat. Bangunan Aquatic Center ini diharapkan memenuhi standar internasional yang dikeluarkan oleh FINA (Federation Internationale de Natation). Aquatic Center ini berlokasi di perumahan dinas Way Halim, Kota Bandar Lampung dengan luas lahan 8.000 m². Persoalan yang terjadi pada proyek Aquatic Center adalah biaya pemeliharaan ketika bangunan ini sudah dibangun. Sarana rekreasi bangunan Aquatic Center ini digunakan untuk menunjang biaya pemeliharaan bangunan ketika tidak digunakan untuk pertandingan. Perancangan bangunan Aquatic Center ini mengusung konsep arsitektur modern kontemporer, yaitu pada bagian fasad bangunannya identik dengan garis lengkung. Garis lengkung ini berupa kisi-kisi yang menggunakan material Wood Plastic Composite (WPC). Struktur atap bangunan Aquatic Center ini menggunakan sistem struktur rangka atap space truss dengan pipa berdiameter 4 inch yang ditutup dengan atap galvalum. Pemilihan struktur rangka atap space truss dikarenakan bentang lebar bangunan Aquatic Center ini lebih dari 70 meter. Kata kunci : Aquatic Center, olahraga air, kontemporer.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2108170011

Keyword