(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PERENCANAAN GEOMETRI JALAN REL DOUBLE TRACK DENGAN SEPUR 1067 MM PINTU TOL ITERA - TEGINENENG


Pemanfaatan batubara dalam penggunaan pembangkit listrik selalu mengalami kenaikan setiap tahunnya beriringan dengan meningkatnya kebutuhan listrik. Untuk memenuhi kebutuhan batubara diperlukan moda transportasi darat yang paling optimal dalam pengangkutan batubara dari sumatera selatan menuju lampung yaitu moda kereta api. Moda kereta api dipilih karena lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar, bebas hambatan, serta daya angkut muatan yang besar dalam sekali muat sehingga dapat mengoptimalkan waktu. Namun, dikarenakan jalur kerata api yang tersedia adalah single track sehingga kurang optimum maka dibutuhkan perlintasan kereta api baru yang lebih besar lalulintasnya. Oleh karena itu, dilakukan perancangan geometri jalan rel double track dengan sepur 1067 mm pintu Tol ITERA – Tegineneg agar dapat menambah lalulintas pengangkutan batubara. Pada perancangan terdapat beberapa tahap seperti pemilihan alternatif trase, perancangan geometri jalan rel, struktur jalan rel, drainase jalan rel, perencanaan wesel dan emplasmen hingga perhitungan galian dan timbunan. Pemilihan alternatif trase memiliki 4 kriteria yaitu kiteria Teknis, kriteria Lingkungan, kriteria tata ruang, dan kriteria biaya. Pada setiap kriteria terdapat sub kriteria, parameter, bobot penilaian serta indikatorpenilaian pada masing-masing kriteria untuk mempermudah pemilihan alternatif trase terbaik. Pada perancangan ini, kelas jalan rel yang digunakan adalah kelas jalan I dengan jalur Double Track dan lebar sepur 1067 mm. Pada pemilihan alternatif didapatkann Panjang jalur 28,6 km dengan 4 lengkung horizontal dengan tipe lengkung Spiral Circle Spiral (SCS) dan 4 lengkung vertikal dengan jari-jari minimum 6000 m. Struktur jalan rel yang digunakan terdiri dari rel R60, penambat elastis ganda, bantalan beton, tebal balas 30 cm dan sub balas 40 cm. Pada stasiun dan jalur kereta api terdapat emplasmen sepanjang 950 meter dan jari-jari wesel 300 meter. Drainase samping dibuat dengan seragam berukuran 60 x 60 cm dan tinggi jagaan 40 cm serta penggunaan gorong-gorong berbentuk lingkaran dengan diameter 60 dan 70 cm. Kata kunci: Rel, Pemilihan, Perancangan, Alternatif, Trase, Geometri, Emplasmen, Wesel, Drainase

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2108170005

Keyword