(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Bank Sampah Sebagai Alternatif Dalam Upaya Penanganan Masalah Persampahan Kelurahan Bumi Waras


Permasalahan utama Kota Bandarlampung adalah sampah yang disebabkan oleh jumlah penduduk yang terus meningkat seiring dengan tingginya konsumsi masyarakat yang berdampak pada peningkatan jumlah sampah. Pada penelitian ini mengambil lokasi di Kelurahan Bumi Waras dibuktikan dengan adanya penyempitan serta pendangkalan terhadap wilayah pesisir Teluk Lampung akibat sampah sehingga perlunya alternatif yang dilakukan untuk menangani permasalahan sampah melalui penyusunan konsep bank sampah sesuai dengan karakteristik masyarakat di Kelurahan Bumi Waras. Tujuan adanya bank sampah ini sebagai alternatif dalam melakukan pengelolaan sampah tingkat kelurahan yang berfungsi untuk mengubah sampah menjadi sesuatu yang bernilai ekonomis. Dalam mencapai tujuan penelitian dilakukan dengan 1) Mengidentifikasi karakteristik masyarakat di Kelurahan Bumi Waras menggunakan analisis statistik deskriptif yang dilihat dari usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, jenis pekerjaan, tingkat pendapatan, pengetahuan mengenai pemilahan sampah, ketersediaan sarana dan prasarana, keberadaan tokoh masyarakat terkait pengelolaan sampah; 2) Menyusun konsep bank sampah yang sesuai dengan karakteristik masyarakat di Kelurahan Bumi Waras menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis konten yang dilihat dari partisipasi masyarakat dalam bank sampah, kegiatan bank sampah, benefit bagi masyarakat Kelurahan Bumi Waras, dan teknik operasional bank sampah. Metode penelitian yang digunakan yaitu deduktif kuantitatif. Data-data penelitian didapatkan melalui kuesioner dan wawancara dengan teknik pengambilan sampel responden menggunakan proportional random sampling agar penyebaran responden merata disetiap lingkungan yang ada di Kelurahan Bumi Waras yaitu Lingkungan 1, 2 dan 3. Dalam penyusunan konsep bank sampah ini mempertimbangkan hasil sasaran pertama sehingga konsep bank sampah disusun sesuai dengan karakteristik masyarakat di Kelurahan Bumi Waras dan masyarakat memiliki peran sebagai pelaksana dalam kegiatan bank sampah. Selain itu, diharapkan melalui kegiatan bank sampah dapat mengurangi jumlah timbunan sampah di wilayah pesisir Kelurahan Bumi Waras sebesar 27% yang terdiri dari 20% sampah organik dan 7% sampah non organik. Kata kunci: Konsep Bank Sampah, Karakterisitik Masyarakat, Pengelolaan Sampah.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2106030009

Keyword