(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

ANALISIS SISTEM ANTRIAN PADA PELAYANAN HELP DESK UPT TIK INSTITUT TEKNOLOGI SUMATERA MENGGUNAKAN TEORI ANTRIAN


Penelitian yang dilakukan yaitu menganalisis sistem antrian pada pelayanan Help Desk UPT TIK Institut Teknologi Sumatera. Analisis ini dilakukan dengan memperhatikan banyak kedatangan tiket, waktu pelayanan, dan banyak server (admin). Data banyak kedatangan tiket berdistribusi Poisson dan waktu pelayanan berdistribusi Eksponensial. Ukuran steady state pada pelayanan diperoleh nilai ρ<1 sehingga dapat dilakukan analisis ukuran kinerja sistem antrian. Data yang digunakan dalam penelitian yaitu data tiket Help Desk yang diperoleh dari UPT TIK Institut Teknologi Sumatera. Periode data yang digunakan yaitu pada bulan November 2020-Februari 2021. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa model antrian pada pelayanan Help Desk dapat dilakukan penambahan server (admin). Penambahan server pada pelayanan dapat menurunkan beban kerja yang cukup signifikan pada pelayanan Help Desk Institut Teknologi Sumatera. Model antrian yang dapat diterapkan yaitu M/M/3:FCFS/∞/∞ dengan melakukan penambahan satu server (admin), dari model sebelumnya yaitu M/M/2:FCFS/∞/∞. Kata-kunci : Teori Antrian, Help Desk, Tiket.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2106010002

Keyword