(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Aplikasi Metode Magnetotellurik Untuk Pendugaan Reservoir Panas Bumi Pada Lapangan “X”


Penelitian dilakukan di lapangan "X" merupakan lapangan yang telah di eksplorasi oleh Pusat Sumber Daya Mineral, Batubara, dan Panas Bumi (PSDMBP) menggunakan metode magnetotellurik. Metode magnetotellurik dapat memberikan informasi penting kondisi bawah permukaan lapangan panas bumi dari nilai tahanan jenis. Untuk mengidentifikasi keberadaan zona reservoir dan prospek panas bumi pada daerah penelitian dari kontras nilai tahanan jenis. Dengan melihat penampang 2D metode magnetotellurik menunjukkan keberadaan pola sesar regional dari kontras tahanan jenis yang teridentifikasi. Sesar-sesar normal yang berkembang diperkirakan sebagai pengontrol sistem panas bumi daerah ini. Terdapat nilai tahanan jenis rendah (10 - 136 ohm.m) yang diduga sebagai batuan penudung tersusun dari zona batuan sedimen yang kaya akan mineral lempung dan bersifat impermeable. Tahanan jenis tinggi (≤ 169 ohm.m) berada dibawah lapisan penudung diduga sebagai lapisan reservoir yang tersusun dari batuan sedimen termetamorfkan kaya akan rekahan dan bersifat permeable. Zona reservoir panas berada pada kedalaman yang cukup dalam berkisar ± 600 meter hingga 1500 meter dibawah permukaan. Prospek panas bumi pada daerah lapangan "X" diperkirakan berada di sebelah tenggara arah lintasan pengukuran MT dimana pada peta kompilasi aliran panas daerah potensi memiliki total luas 4,22 km^2 di sekitar manifestasi air panas. Ditandai keberadaan anomali tahanan jenis rendah (konduktif) dipermukaan yang menandakan lapisan batuan penudung. Kata Kunci : panas bumi, reservoir, magnetotellurik

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2102110030

Keyword