(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Analisis Spasial Rute Terpendek Untuk Pemadam Kebakaran


Seiring dengan bertambahnya laju pertumbuhan penduduk di Kota Bandar Lampung, berdampak pada bertambahnya luasan penggunaan lahan untuk berbagai kebutuhan. Namun, bertambahnya penggunaan lahan di wilayah Kota Bandar Lampung tidak diikuti dengan mitigasi bencana kebakaran yang terjadi di wilayah perkotaan. Pemadam kebakaran sebagai garda terdepan dalam penanganan kebakaran di perkotaan memiliki peran untuk pemenuhan waktu tanggap kurang dari 15 menit. Sebagai salah bentuk upaya pemenuhan waktu tanggap diperlukan analisis spasial dalam pemilihan rute terpendek untuk mempersingkat waktu. Dengan menggunakan tool SIG dan penerapan Algoritma Dijkstra dalam penelitian ini diharapkan dapat menjadi solusi dalam penentuan rute terpendek untuk kebakaran di Kota Bandar Lampung. Penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan data, pembuatan database, menambahkan impedansi selanjutnya pengimplementasian pgRouting dengan Algoritma Dijkstra yang akan menghasilkan rute terpendek dan akan divalidasi dengan Google Street View. Hasil yang didapat adalah rute terpendek dengan penerapan skenario many to many dan many to one.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2102020024

Keyword