(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Evaluasi Kebijakan Penetapan dan Penegasan Batas Kabupaten/Kota Secara Kartometris (Studi Kasus: Perbatasan Kota Bandar Lampung dan Kabupaten Lampung Selatan)


Batas wilayah menjadi permasalahan yang mendesak pada kepentingan wilayah perbatasan sehingga perlunya percepatan dan penyelesaian permasalahan batas antar daerah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan dan faktorfaktor yang mempengaruhi kebijakan penetapan dan penegasan batas Kota Bandar Lampung dan Kabupaten Lampung Selatan. Pentingnya penetapan batas wilayah yang jelas sangat membantu informasi geospasial guna mendorong pelaksanaan kebijakan satu peta. Penetapan dan penegasan batas menggunakan metode kartometris untuk kebijakan dalam penarikan batas wilayah. Hasil inventarisasi didapatkan ketersediaan data dalam realisasinya belum ada peta batas dan pemeliharaan pilar batas. Evaluasi kebijakan terhadap penetapan dan penegasan batas masih terdapat kerusakan dan hilangnya pilar batas, terkait jarak persebaran antar pilar batas sudah sesuai dengan Permendagri No.141 Tahun 2017 dan harus melakukan sosialisasi terkait batas wilayah. Penarikan garis batas secara kartometris dapat dilakukan jika batas dapat diidentifikasi dari citra, mengikuti batas alam dan buatan. Penetapan dan penegasan batas secara kartometris dilakukan untuk mengurangi kegiatan pelacakan lapangan. Metode kartometris cukup efektif untuk diterapkan dalam rangka penetapan dan penegasan batas karena dapat menentukan batas yang sukar dijangkau dan lebih terbarui dalam penentuan batas.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2009110045

Keyword