(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Pengaruh Keberadaan Pelabuhan Panjang terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat di Sekitar Kawasan Pelabuhan


Berdasarkan hierarkinya Pelabuhan Panjang ditetapkan sebagai pelabuhan utama, dimana pelabuhan utama merupakan pelabuhan yang melayani kegiatan angkutan laut dalam negeri dan internasional dalam jumlah besar (RTRW Kota Bandar Lampung tahun 2011-2030). Kemudian Pelabuhan Panjang sebagai salah satu BUMN memiliki fungsi untuk meningkatkan kondisi sosial ekonomi masyarakat sekitarnya, seperti program CSR. Dengan demikian keberadaan Pelabuhan Panjang seharusnya menimbulkan dampak terhadap kondisi sosial ekonomi masyarakat sekitar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh keberadaan Pelabuhan Panjang terhadap kondisi sosial ekonomi masyarakat di sekitar kawasan pelabuhan. Adapun sasaran utnuk mencapai tujuan penelitian, yaitu; (1) Menganalisis karakteristik sosial ekonomi masyarakat Kelurahan Panjang Utara dan Kelurahan Pidada; (2) Menganalisis pengaruh keberadaan Pelabuhan Panjang terhadap sosial ekonomi masyarakat sekitar kawasan pelabuhan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis statistik inferensial non parametrik dan analisis deskriptif kuantitatif. Adapun hasil analisis menunjukkan bahwa masyarakat Kelurahan Panjang Utara dan masyarakat Kelurahan Pidada merasakan adanya dampak atau pengaruh terhadap sosial ekonomi mereka, tetapi tidak merata ke seluruh masyarakat di sekitar kawasan pelabuhan terlebih pada Kelurahan Panjang Utara dan Kelurahan Pidada. Hal ini dinilai dari variabel yang telah ditentukan mengenai kesejahteraan masyarakat dan kesempatan kerja yang diberikan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2009110026

Keyword