(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Perancangan Gedung Serbaguna Sai Batin Grand Auditorium Exhibition


Gedung serbaguna merupakan sarana dan fasilitas yang penting bagi suatu universitas. Sebagai PTN baru, ITERA sangatlah membutuhkan suatu gedung yang dapat memfasilitasi civitas akademika dalam melangsungkan sebuah acara seperti acara-acara besar yaitu wisuda, penerimaan mahasiswa baru, konferensi internasional, dll. Selain itu di provinsi Lampung sendiri masih minimnya gedung serbaguna yang didesain layak serta bersifat arsitektural. Proyek gedung serbaguna Sai Batin Grand Auditorium Exhibition milik ITERA yang dirancang berkonsep futuristik dan modern ini adalah bangunan yang berfungsi untuk menampung berbagai kegiatan atau acara yang berbeda dalam satu waktu yang di desain untuk 4000 pengunjung dimana pengguna utamanya dikhususkan bagi civitas akademika ITERA serta oleh masyarakat umum. Rancangan desain gedung serbaguna yang direncanakan akan dibangun di Lampung Selatan merupakan hasil akhir dari Tugas Akhir ini. Gedung serbaguna dirancang pada lahan seluas 5,6 Ha dengan luas total bangunan sebesar 16.096 m² dengan ketinggian 2 lantai. Isu yang diperhatikan dalam proses perancangan yaitu terkait fleksibilitas, sirkulasi, akustik, visibilitas dan kenyamanan thermal. Gedung serbaguna ini di desain secara ikonik karena letaknya dekat dengan TOL dan diharapkan menjadi landmark kebanggaan provinsi Lampung. Kata kunci: Gedung serbaguna, exhibition, arsitektur futuristik, ikonik.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2009070017

Keyword