(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Pengembangan Konsep Zoning Kawasan Wisata Bahari Pantai Labuhan Jukung sebagai Ruang Publik di Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung


5 ABSTRAK Pembagian zonasi/zoning merupakan instrumen pengendalian pemanfaatan ruang (UU 26/2007 tentang Penataan Ruang). Dalam studi ini, zoning adalah pembagian zona ke dalam sub-sub zona, termasuk zoningkawasan pesisir dengan pemanfaatan pariwisata. Pantai Labuhan Jukung di Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung memiliki potensi wisata, diantaranya ditetapkan sebagai kawasan wisata unggulan Bahari Krui dan Tanjung Setia dan zona prioritas tahap I Labuhan Jukung-Tembakak.Hal tersebut didukung dengan kepemilikan lahan Pantai Labuhan Jukung milik Pemerintah Daerah dan arahan pengembangan wisata bahari publik dengan objek utama alam pantai. Di sisi lain, belum disusunnya dokumen RZ-WP3K dan RZ-R, RDTRK/ RTDR KSK, kondisi eksisting sub zona, fasilitas yang belum memadaisecara kuantitas dan kualitas (menurut studi awal), dan Master Plan Pantai Labuhan Jukung yang belum memuat ketentuan umum zonasi menjadikanzoning di Kawasan Wisata Bahari Pantai Labuhan Jukung menjadi penting dilakukan seiring dengan pemanfaatan dan tren wisata bahari. Studi dengan menggunakan metode campuran, yaitu analisis statistik deskriptif, pembobotanExpert Choice dan analisis ketentuan umum zonasi menurut Peraturan Menteri PU 20/2011 membuktikan bahwa permasalahan utama pengembangan wisata sesuai dengan hipotesis awal studi dan menghasilkan temuan-temuan, yaitu sub-sub zona prioritasserta arahan penerapan zoning, berupa zoning text dan zoning map Kawasan Wisata Bahari Pantai Labuhan Jukung sebagai ruang publik di Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung. Studi ini diharapkan dapat menjadi perbandingan, penyempurnaan dan/ atau masukan untuk penyusunan Peraturan Zonasi (PZ)RDTRK/RTR KSK dan Master Plan Pantai Labuhan Jukung yang saat ini sedang dalam tahap penyusunan kembali. Kata kunci: Penerapan Zoning, Kawasan Wisata Bahari, Ruang Publik, Pantai Labuhan Jukung, Kabupaten Pesisir Barat

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB1803260002

Keyword
Penerapan Zoning, Kawasan Wisata Bahari, Ruang Pub