(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Pengaruh Penambahan Simplified Curve Damper Pada Bangunan Gedung Bertingkat


Gedung kuliah umum (GKU) I ITERA merupakan gedung kuliah yang berada di kampus Institut Teknologi Sumatera, yang berfungsi sebagai gedung kuliah maupun tempat seminar. Lokasi GKU I berada di Provinsi Lampung yang termasuk wilayah gempa, memiliki kemungkinan untuk memberikan percepatan gempa terhadap gedung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar displacement sebelum dan sesudah dipasang damper pada gedung akibat beban sendiri dan beban dinamis akibat gempa dan mengetahui efektifitas dari penggunaan curved damper yang diukur dari besarnya penurunan besaran perpindahan bangunan. Pada penelitian ini metode yang digunakan ialah perbandingan perilaku struktur GKU antara sebelum dan sesudah penggunaan curved damper. Pembebanan gempa menggunakan time history gempa Kobe 1995. Dari penelitian ini dihasilkan bahwa penggunaan curved damper pada struktur Gedung Kuliah Umum I ITERA ini sangatlah efektif karena damper tersebut dapat mengurangi displacement pada lantai atas sebesar 62,5%.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2106100045

Keyword