(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Pusat Riset dan Inovasi Institut Teknologi Sumatera


Institut Teknologi Sumatera memiliki salah satu misi sebagai kampus yang mendorong percepatan teknologi di pulau Sumatera. Dalam menunjang misi tersebut, ITERA akan membangun sebuah fasilitas untuk kegiatan riset yaitu Pusat Riset dan Inovasi (Purino). Proyek Purino merupakan bangunan yang terdiri dari 5 (lima) lantai dengan luas total bangunan ± 8000 m2. Massa bangunan berasal dari bentuk geometri persegi panjang dan dirancang untuk dapat beradaptasi dengan berbagai macam fungsi ruangan (fleksibel), mengikuti perkembangan dari penelitian atau riset yang ada. Gedung Purino memiliki 3 (tiga) laboratorium yaitu laboratorium HPC (High Performance Computing), laboratorium life science, laboratorium general, 14 ruang purino, auditorium, ruang pameran, ruang sewa untuk startup, ruang seminar, coworking space dan kafe. Orientasi bangunan yang menghadap ke timur membuat sisi barat dan timur gedung menerima sinar matahari langsung sepanjang hari, hal ini akan diantisipasi dengan menggunakan secondary skin pada fasad bangunan. Gedung Purino juga akan difungsikan sebagai pusat data yang akan menyimpan seluruh data di pulau Sumatera, karena itu perlu ditunjang dengan skema keamanan seperti Locking System yang menggunakan entry-level ID Card. Dalam pembangunannya, gedung Purino dilengkapi dengan teknologi solar cell. Kata kunci: Institut Teknologi Sumatera, Purino, Solar Cell.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2104150005

Keyword