(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Interpretasi Data Vertical Electrical Sounding Konfigurasi Schlumberger Untuk Mengidentifikasi Lingkungan Pengendapan Fluvial Di Daerah X, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi


Secara umum daerah penelitian termasuk ke dalam Cekungan Sumatera Selatan, Sub-Cekungan Jambi yang berlokasi di Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi yang berada pada satuan endapan aluvial dan endapan pantai yang merupakan bagian dari endapan sedimen kuarter. Satuan endapan aluvial merupakan lapisan termuda pada Cekungan Sumatera Selatan. Endapan fluvial merupakan material penyusun dari dataran aluvial sehingga dapat dikatakan dataran aluvial memiliki potensi yang cukup baik sebagai reservoir yang berfungsi menjadi sumber air tanah dan minyak bumi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode geolistrik Vertical Electrical Sounding (VES) konfigurasi Schlumberger, untuk mengidentifikasi litologi bawah permukaan, fasies dan lingkungan pengendapan daerah penelitian. Rentang resistivitas <1 Ωm merupakan litologi lumpur, 1-10 Ωm merupakan litologi lempung dan 10-20 Ωm merupakan litologi pasir. Secara umum daerah penelitian diinterpretasi sebagai fasies dataran banjir yang lingkungan pengendapannya berada pada fluvial. Kata kunci : Cekungan Sumatera Selatan, Sub-Cekungan Jambi, Vertical Electrical Sounding, Schlumberger, fluvial, lingkungan pengendapan

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2009160007

Keyword