(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PERANCANGAN GEDUNG PERPUSTAKAAN INSTITUT TEKNOLOGI SUMATERA


View/Open

Author

Advisor
Ferdiansyah,

Koleksi
Teknik Arsitektur

Publisher


Gedung perpustakaan Institut Teknologi Sumatera akan menjadi sarana utama untuk menunjang kegiatan perkuliahan dengan menjadi pusat informasi kampus dan membentuk ruang interaksi. Proyek ini diasumsikan memiliki satu bangunan massif dengan luas lahan ± 2,5 Hektar, dan luas bangunan 6900 m2 , dengan fasilitas utama area pustakawan, yakni area koleksi, area baca, ruang diskusi, auditorium, serta lab bahasa dan ruang konsultasi dengan para ahli. Isu-isu yang menjadi dasar terbentuknya konsep perancangan gedung perpustakaan ini, yaitu isu keamanan, kenyamanan, kemiringan kontur, keawetan koleksi. Dari isu-isu perancangan tersebut dihasilkan rancangan bangunan yang merespon kondisi topografi lahan, dengan mengindari area yang curam untuk meminimalisir cut and fill tapak, serta penerapan secondary skin yang memiliki bentuk terinspirasi dari motif pucuk rebung, pada kain tapis Lampung, untuk meminimalisir cahaya matahari untuk menjaga keawetan koleksi jika terkena sinar matahari langsung, serta membedakan rancangan sirkulasi dan zonasi ruang antara pemustaka dan pustakawan, untuk menunjang kenyamanan kegiatan dan privasi di dalam bangunan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2009030014

Keyword