(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Geologi dan Analisis Struktur Menggunakan Data Lapangan dan Geolistrik Area Pertambangan PT. Batu Makmur Dua, Tanjung Bintang dan Sekitarnya, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung.


Daerah penelitian tugas akhir terletak di daerah Tanjung Bintang dan Sekitarnya Kapupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung yang terletak pada koordinat 538105-541199 mT dan 9397254-9400602 mU. Secara fisiografi lampung, daerah penelitian terletak pada Lajur Bukit Barisan dengan morfologi perbukitan bergelombang. Berdasarkan analisis geomorfologi, daerah penelitian tersusun atas empat satuan meliputi: Satuan Dataran Banjir (F), Satuan Perbukitan Denudasional Landai (D), Perbukitan Struktural Agak Curam (S2), dan Perbukitan Struktural Curam (S1). Berdasarkan Stratigrafi, daerah penelitian tersusun oleh enam satuan batuan terdiri dari Satuan Sekis, Satuan Granit, Satuan Diorit, Satuan Riolit, Satuan Tuf, Satuan Breksi Vulkanik, dan berupa Endapan Aluvium. Struktur geologi yang berkembang di daerah penelitian, yaitu stuktur sekunder berupa kekar gerus dan sesar dengan arah pergerakan baratlaut-tenggara yang dinamakan dengan Right Normal Slip Fault. Pada stasiun pengamatan ST-067 merupakan area studi khusus yang membahas mengenai kondisi geologi dan geofisika. Pada kondisi geologi dilakukan identifikasi struktur berupa data kekar yang dilakukan pengukuran melalui metode window scan di area studi khusus, sedangkan pada kondisi geofisika dilakukan pengolahan data sekunder geolistrik berupa data akuisisi bawah permukaan menggunakan konfigurasi Wenner-Schlumberger dan Dipole-dipole yang diperoleh dari operasi alat Geophysical Instrument 2D Semi Multichannel Resistivity Meter, sehingga menghasilkan suatu nilai tahanan jenis batuan dan bentuk penampang Pseudosection 2 dimensi melalui aplikasi Res2dinv yang digunakan untuk mendefinisikan kedalam bidang ilmu geologi. Rekronstruksi sejarah geologi daerah penelitian meliputi Zaman Paleozoikum, Kapur Tengah, Tersier (Paleosen Awal-Oligosen Akhir), dan Resen. Kata Kunci : Tanjung Bintang, Stratigrafi, Struktur Geologi, Geolistrik, Sejarah Geologi.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2108260019

Keyword