(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

IDENTIFIKASI STRUKTUR BAWAH PERMUKAAN DAERAH PANAS BUMI LAPANGAN “ Z ” BERDASARKAN PEMODELAN 2-D DATA MAGNETOTELLURIK


Panas Bumi Indonesia masih belum sepenuhnya di manfaatkan. Ada beberapa sebab kenapa energi panas bumi belum di manfaatkan sepenuhnya salah satunya karena kekurangan data bawah permukaan yang mendeskripsikan daerah potensial panasbumi. Penelitian ini mencoba untuk melengkapi kekurangan itu dengan mengidentifikasi struktur bawah permukaan dearah Panas Bumi lapangan “ Z ” berdasarkan pemodelan data magnetotellurik. Metode ini sangat baik dalam identifikasi struktur karena jangkauan penetrasi yang sangat dalam dan dapat mempresentasikan kontras tahanan jenis antara lapisan dengan baik. Berdasarkan hasil pemodelan inversi dan beberapa data pendukung, terdapat beberapa struktur sesar utama yang membentuk sistem panas bumi daerah penelitian. Sesar Normal ( BBL–TTG/N 280 - 300° E ) membentuk daerah intrusi, Sesar Mendatar ( TL– BD/N 15 - 25° E ), memotong hingga ke batuan dasar ( basement ) mengakibatkan munculnya manifestasi mata air panas Cikawah. Sesar mendatar ( TTL - BBD/N 60 - 80° E ) , memotong hingga ke batuan dasar ( basement ) mengakibatkan sealing pada manifestasi deretan air panas Cikawah. Karena aktivitas struktur sesar ini terbentuk sirkulasi fuilda yang naik kepermukaan karena gaya apung thermal. Dari sirkulasi fluida ini dan keadaan geologi yang mendukung terbentuk sistem panas bumi dengan komponen penyusun lempung agrilic sebagai caprock, batuan piroklastik sebagai reservoir dan sumber panas yang berasal dari instrusi batuan andesit. Kata Kunci : Struktur sesar, Metode Magnetotellurik, Pemodelan Inversi, reservoir, Sistem Panas bumi

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2102120024

Keyword