(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PERANCANGAN STUDENT HOUSING DENGAN KONSEP MIXED USE BUILDING


Perancangan Student Housing dengan Konsep Mixed-use Building Zakiyah Ainur Rahma, 24116131 Pembimbing : Ir.Ismet Belgawan Harun, M.Sc., Ph.D., Antusias Nurzukhrufa, ST., M.Ars. ABSTRAK Perancangan Student housing berkonsep Mixed-use building berlokasi di Jl. Rya Cudu dan perancangan pembangunan proyek ini merupakan hasil dari salah satu Tugas Akhir Arsitektur ITERA 2016. Proyek ini akan dibangun pada lahan seluas 10.000 m2 dan dengan luas bangunan 15.580 m2, memiliki 3 tower gedung hunian (Tower Balla, Tower Cara, dan Tower Stela) serta 1 gedung komersial. Gedung hunian Tower Ballad dan Tower Cara memiliki 6 lantai dan Tower Stela 7 lantai termasuk dengan area parker lantai basement. Perancangan proyek yang berkonsepkan ¬Mixed-use building ini memperhatikan isu potensial peluang pasar dan keberlanjutan, integrasi fungsi mixed-use, keamanan dan privasi serta efisiensi lahan. Dari isu tersebut dan menggunakan pendekatan aktivitas kegiatan yang akan berlangsung maka didapatkan solusi dengan menggabungkan 3 fungsi area kegiatan pada tugas akhir ini yaitu area hunian, komunal, dan komersial. Kata kunci : Student Housing, Komunal, Mixed-use building. The Student Housing Design with Mixed-use Building Concept, Zakiyah Ainur Rahma, 24116131 Advisor : Ir.Ismet Belgawan Harun, M.Sc., Ph.D., Antusias Nurzukhrufa, ST., M.Ars. ABSTRACT This student housing design with mix use building concept is located at Jl.Ryacudu, and this design development project is one of ITERA 2016 architecture final tasks products. The project will be built on a land area of 10,000 m2 and with the area of the building 15.580 m2 , there are 3 residential towers (Tower Balla, Cara Tower, and Tower Stela) and 1 commercial building. Residential Tower Ballad an Tower Cara has 6 floors and a 7-storey Tower Stela including a basement floor parking area. This Mixed-Used conceptualized design project concerning market potential issue and sustainability, the integrity of mixed use functions, safety and privacy, also land efficiency. From the issue and use the activity activities approach that will be achieved solution by combining 3 functions of the activity area at the end of this task is residential, communal, and commercial area. Keywords : Student Housing, communal, Mixed-use building

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2009020005

Keyword